Selasa, 13 Maret 2018

SESEDERHANA ITUKAH HIDUP

               Sesederhana Itukah Hidup
       ============================
Lihatlah burung-burung itu
Terbang bebas mengelilingi dunia
Mencari kehidupan dalam setiap kepakan sayapnya
Terbang di udara, memperlihatkan diri yg seolah tak pernah hidup sengsara
Atau ulat yg berdada di bawah pohon besar itu
Merajut benang, menyelimuti diri
Menyepi dan menyendiri
Merenungi nasib yg ia sadari
Dan juga tentang benih padi itu
Yg tumbuh gersang di bawah tanah kering penuh dengan air, di makan oleh belalang dan ditumbuhi ilalang
Sesederhana itukah hidup..!
Sesederhana kau melihatnya
Namun serumit seperti yg kau lakukan
Atau perlukah ku tunjukkan lagi yg lainya
Tentang hidup yg kau lihat sederhana
Yang sama sekali tak kau mengerti
Atau mungkin harus kutunjakan yg benar-benar mudah untuk kau teladani
Karena setiap orang pernah melakoni
Coba kau lihat di tengah jalan itu
Seorang nenek dengan cucunya
Mencari nafkah ditengah terik matahari
Menunggu belas kasih dari setiap jemari
Tetap tersenyum manis
Walaupun pilihan terakhir menjadi pengemis
Hidup itu sesederhana kau bisa merasakan
Bukan sesederhana kau bisa menjelaskan
Karena banyak sekali hal yg terabaikan
Dari itikan hidup yg menampilkan keburukan
Hidup ya memang seperti itu
Semuanya butuh patokan
Yg menjadi ukuran sebuah tindakan
Bukan hanya kepedihan
Tetapi juga keindahan


Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Al-FATIHA

Engkau mencari jalan yang mana dan hendak menuju kemana...?  Engkau membuka pintu yang mana dan membuka lembaran yang mana....? ...